Pages

Kamis, 28 Juli 2016

Rapat pembangunan fisik desa (BKD)

Rapat pembangunan fisik desa

Pemerintah Kecamatan jambon mulai mensosialsiasikan dan menerapkan UU Desa nomor 6 tahun 2014, khususnya pasal 143 jo pasal 144 ayat (2). Salah satunya Pemerintah kecamatan, membentuk Badan Kerjasama Desa (BKD) di desa- desa di Kecamatan jambon.

Di Desa karanglo kidul misalnya, pada rabu 27 juli 2016.Pemerintah Kecamatan  jambon membentuk BKD. Ada sekitar 35 orang hadir dalam agenda tersebut. 
"Tentang pembentukan BKD ini agar segera dibentuk di tingkat Desa. Untuk  pengurus BKD harus diisi sejumlah 6 Orang," kata carekRabu (27/07/2016)

Carek menerangkan peran BKD diantaranya mengawal kegiatan perencanaan pembangunan partisipatif, memfasilitasi pengembangan kegiatan antar desa, perlindungan dan pengembangan aset –aset yang telah didanai dari Anggaran pusat.baik kegiatan pembangunan sarana dan prasarana fisik maupun kegiatan Dana Bergulirnya, serta pengembangan kemitraan.
"Selain itu BKD juga berperan dalam pengembangan pemberdayaan masyarakat, dan memfasilitasi pembangunan antar desa. Khusus di Pabuaran sudah mulai dibentuk BKD di masing-masing desa, nanti tingkat kecamatan akan dibentuk BKAD (Badan Kerjasama Antar Desa),"paparnya

Sementara itu Kepala Desa karanglo kidul Islami menyambut baik dengan dibentuknya BKD. "Kedepan BKD dapat memberikan manfaat kepada warga, selain dapat meningkatkan pembangunan juga minta adanya peningkatan di sektor ekonomi warga," kata Islami [Hadi kurniawan]

Selasa, 26 Juli 2016

Inilah Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2016



Pada tahun anggaran 2016 prioritas penggunaan Dana Desa masih diutamakan untuk mendanai program atau kegiatan bidang pelaksanaan pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat desa.

Pengaturan tentang prioritas penggunaan Dana Desa tahun 2016, telah diatur dalam Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi No.21 tentang Penetapan Prioritas Penggunaan Dana Desa tahun 2016. [Donwload Pemendes).

Dalam Pasal 4 disebutkan; Dana Desa diprioritaskan untuk membiayai pelaksanaan program dan kegiatan berskala lokal Desa bidang Pembangunan Desa dan Pemberdayaan Masyarakat Desa.

Prioritas Penggunaan Dana Desa didasarkan pada prinsip-prinsip:

Keadilan, dengan mengutamakan hak atau kepentingan seluruh warga desa tanpa membedabedakan;

Kebutuhan Prioritas, dengan mendahulukan yang kepentingan Desa yang lebih mendesak, lebih dibutuhkan dan berhubungan langsung dengan kepentingan sebagian besar masyarakat Desa; dan 

Tipologi Desa, dengan mempertimbangkan keadaan dan kenyataan karakteristik geografis, sosiologis, antropologis, ekonomi, dan ekologi desa yang khas, serta perubahan atau perkembangan kemajuan desa.
Sementara itu, dalam penyusunan Tipologi Desa harus disusun berdasarkan, Kekerabatan Desa, Hamparan, Pola Permukiman, Mata Pencaharian, dan/atau tingkat perkembangan kemajuan Desa. 
 
 
 
sumber :http://risehtunong.blogspot.co.id/2016/01/inilah-prioritas-penggunaan-dana-desa.html

Selasa, 12 Juli 2016

Alat panen modern

Kelompok tani arya melati adalah.salah satu dari banyak kelompok tani yg berdomisili di desa karanglo kidul.
Pada kesempatan postingan kali ini saya ingin membagikan dokumentasi dari implementasi alat pertanian yaitu mesin panen padi...
Sementara ini hanya kelompok tani arya melati yg masih mendapat bantuan berupa alsintan mesin panen padi...semoga ke depan akan ada banyak kelompok tani lagi yg mendapatkan bantuan.tersebut...







#Hadi kurniawan/bye smartphone

Minggu, 03 Juli 2016

Semarak Lebaran

Ponorogo kota kecil sejuta cerita, termasuk cerita tradisi di hari raya. Meski Lebaran masih sekitar 3 hari lagi, namun warga Ponorogo sudah mulai bersiap membuat balon udara yang akan mereka terbangkan saat hari raya nanti, seperti yang terpantau di desa karanglo kidul.
Warga kota Ponorogo memang mempunyai tradisi menerbangkan balon udara saat lebaran. Balon udara ini ada yang terbuat dari kertas ataupun plastik. Balon udara plastik banyak dibuat karena secara biaya lebih terjangkau dan mudah dibuat.
Rata rata balon udara yang diterbangkan berukuran cukup besar, biasanya di atas 10 M bahkan ada yang 25 M lebih. Pengerjaan balon udara ini biasanya dikerjakan secara bersama sama oleh para remaja dan pemuda.

Odoong Odong Gembira

kabar gembira buat masyarakat karanglo kidul........
telah hadir Odong odong gembira Bpk BONARI,hiburan untuk anak anak kita.
kini untuk menikmati odong odong  tidak perlu lagi jauh jauh ke alun alun ponorogo, cukup datang langsung ke depan balai desa karanglo kidul dengan hanya membayar Rp 3000 anak kita bisa naik odong odong gembira sepuaaaassssnya...

 fasilitas yg di dapatkan . free parkir . music putar sesuai selera . dll
untuk orang tua segeralah bawa anak anda ke stand di depan balai desa karanglo kidul....hiburan yang tidak membahayakan dan tentunya mengasyikan..
for informations : bonari (081230867903)


IWAMIT Berbagi

alhamdulilah penyaluran zakat Dari rekan rekan yg tergabung dalam IWAMIT (ikatan warga muslim indonesia taiwan) berjalan dengan lancar.
penyaluran zakat ini di lakukan di desa sidoharjo dengan bekerja sama dengan IRMADA desa karanglo kidul jambon ponorogo.
semoga ke depan IWAMIT semakin jaya.
berikut adalah dokumentasi kegiatan ini.